Silakan Resep dipraktekkan untuk keluarga atau usaha. Cicipi dulu sebelum diangkat dari kompor barangkali kurang asin.
Showing posts with label Resep Daging. Show all posts
Showing posts with label Resep Daging. Show all posts

Resep Ayam Goreng Lengkap

resep ayam goreng

Resep Ayam Goreng Lengkap bisa pembaca dapatkan di artikel ini mulai dari cara membuat ayam goreng bumbu kuning, resep masakan ayam goreng bumbu lengkuas, dan cara bikin ayam goreng kalasan. Silakan dipraktekkan sesuai makanan favorit keluarga.

Resep Ayam Goreng Bumbu Kuning

Bahan Resep Ayam Goreng Bumbu Kuning :
  • 1 ekor ayam, potong menjadi 10 bagian
  • 550 ml air mentah
  • 3 lembar daun salam layak masak
  • 2 lembar daun jeruk purut
  • 1,5 batang serai, di memarkan dulu
  • Minyak goreng yang banyak sampai ayamnya tenggelam ketika digoreng

Bumbu Halus Agar Ayam Goreng Menjadi Kuning 

Bumbu berikut ini harus dihaluskan, pembuat kuning ayam kita pakai kunyit ya :
  • 5 butir kemiri
  • 4 cm kunyit buang kulitnya sebelum dihaluskan
  • 1,5 cm jahe buang kulitnya
  • 6 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 1,5 sendok teh gula pasir
  • 1 sdm garam, jangan lupa nanti diicip-icip barangkali rasa gurihnya kurang pas dengan selera anda

Cara Membuat Ayam Goreng Bumbu Kuning 

  1. Masukkan ayam dalam panci.
  2. Baluri ayam dengan bumbu yang sudah dihaluskan , agak diremas-remas biar rata,  tuangkan air.
  3. Masukkan bumbu berupa daun salam, daun jeruk, daun serai. Masak dengan api sedang sampai air habis. 
  4. Goreng ayam dalam minyak yang sudah dipanaskan dulu sampai seluruh ayam terendam minyak hingga warna daging berubah kuning kecoklatan dan terlihat kering.
  5. Angkat dan tiriskan. Silakan dihidangkan.

Resep Ayam Goreng Lengkuas Enak

resep ayam goreng lengkuas

Resep ayam goreng lengkuas enak juga mudah dipraktekkan. Bahan ayam goreng lengkuas mudah icari dipasar:
  • 1 ekor ayam, potong jadi 10 bagian
  • 250 cc air mentah
  • 2 batang serai, memarkan sebelum dipakai
  • 6 siung bawang putih
  • 4 siung brambang / bawang merah
  • 5 buah kemiri
  • 2 cm kunyit ( bahasa Jawa : Kunir )
  • 2 cm lengkuas / laos
  • 1 sdm garam

Cara Memasak Ayam Goreng Lengkuas

  1. Haluskan pakai blender atau ciri mutu: bawang merah, bawang putih, kemiri, kunyit ( kunir ), lengkuas dan garam hingga halus benar.
  2. Lumurkan bumbu halus pada ayam dan masak hingga ayam berubah warna.
  3. Guyur dengan air.
  4. Kecilkan api kemudian ungkep atau matangkan , hingga air habis.
  5. Buang bumbu-bumbu yang berupa daun-daun atau pisahkan ayam dari bumbu bumbu yang melekat lalu goreng hingga kecoklatan
  6. Lalu angkat dan tiriskan.
  7. Jangan buang bumbu-bumbu halusnya ya.. tapi tumis sisa bumbu pakai sedikit minyak sampai kering betul, lalu taburkan bumbu kering tadi diatas ayam goreng. Nah, sekarang resep ayam goreng lengkuas anda sudah siap dihidangkan.

Resep Ayam Goreng Kalasan

resep ayam goreng

Ayam goreng kalasan merupakan salah satu versi ayam goreng yang sangat diminati oleh orang Indonesia. Bahan resep :
1 ekor ayam kampung dipotong jadi 4 bagian
½ liter santan kental kelapa
¼ sendok teh soda kue
2 lembar daun salam
1 cm lengkuas , memarkan


Bumbu dihaluskan untuk ayam goreng kalasan :

5 buah bawang putih
Secukupnya garam
Sedikit gula merah
Banyak minyak goreng

Hidangkan lengkap dengan Pelengkap dihidangkan bersama ayam goreng kalasan:
Tomat iris
Lalapan (timun, selada, daun kemangi jika suka )
Sambal tomat enak

Cara Praktek Resep Ayam Goreng Kalasan
  • Bersihkan / cuci ayam dengan air mengalir.
  • Setelah dibersihkan, lantas ayam direbus pakai santan kelapa + bahan-bahan lainnya, masak dengan api agak kecil, diamkan hingga santannya menyusut tanda ayam telah lunak dan empuk. Tambahkan air baru dan didihkan lagi jika ternyata ayam belum lunak. Lalu angkat dan tiriskan ayam.
  • Siapkan wajan penggorengan, panaskan minyak pakai api sedang, goreng ayam sampai berwarna kuning kecoklatan. Angkat, tiriskan.
  • Ambil kuas, gunakan sedikit sisa air rebusan yang tadi untuk mengoles ayam yang telah digoreng tersebut agar tampak mengkilat menggugah selera makan.
Ayo belanja untuk praktek resep ayam goreng favorit keluarga. 3 macam jenis ayam goreng sudah cukup lengkap , saya yakin ada yang paling kita sukai. Buat yang mau masakan kuah silakan klik Resep Soto Ayam Bening
READ MORE - Resep Ayam Goreng Lengkap

Resep Okonomiyaki Sederhana Jepang

Resep Okonomiyaki Sederhana
Okonomiyaki adalah makanan khas Jepang menggunakan isian kol dan daging sesuai dengan selera, misal gurita, kerang, cumi-cumi yang diletakkan di bagian atas Okonomiyaki. Mari simak resep Okonomiyaki sederhana ala website Resep Masakan


Resep Okonomiyaki Sederhana Yang Enak

Biasanya penjual Takoyaki merangkap menjual Okonomiyaki. Jika anda akan bisnis Okonomiyaki maka modifikasilah agar cocok dengan selera orang Indonesia.
resep membuat okonomiyaki

Bahan Resep Okonomiyaki Asli Jepang Yang Sederhana

1 pc tepung Okonomiyaki
260 ml air 
1 jumput irisan Kol / Kobis
1 butir telur ayam
sedikit daun bawang 

Isian Masakan Okonomiyaki 

Okonomiyaki bisa diisi daging, udang, atau cumi-cumi dengan berat dan jumlah sesuai selera, tentunya anda harus menghitung perkiraan modal dan laba ketika menentukan berat isiannya.

Taburan Okonomiyaki

Setelah Okonomiyaki matang maka kasih topping : saus okonomiyaki, mayones jika suka, taburan hana katsuobuhi dan bubuk nori . Saus bisa anda beli di Syahidah Toko Online sehingga bisa dikirim dari Kebumen, Surabaya, Jakarta dan Bandar Lampung.  Katsuobushi juga bisa beli diSyahidah Toko Online harga eceran Rp ......000,- per kg. harga 250 gram Katsuobushi cuma ...000. Dan bisa welcome juga untuk yang mau kulakan berton-ton katsuobushi lokal untuk eksport.
resep okonomiyaki jepang



Cara Resep Okonomiyaki Jepang
  1. Siapkan 260 ml air biasa, masukkan 1 telur dan 1 bks tepung Okonomiyaki. Aduk rata menggunakan sumpit.
  2. Nyalakan kompor api kecil. Tuang sedikit minyak ke atas penggorengan datar, ratakan minyak. Masukkan kol dan daging mentah boleh daging matang  , aduk-aduk sampai layu. Rapatkan ketengah wajan. Tuang 4 sendok besar adonan diatas tumisan sayur dan daging. Jangan dibalik dulu agar sayur dan adonan menyatu. Tetapi langsung saja atur ratakan pinggiran Okonomiyaki agar ukuran lebar Okonomiyaki kira-kira selebar wadah yang akan dipakai dan ketebalan Okonomiyaki atur 1.5 cm. Jika ingin jualan Okonomiyaki maka mika burger sebagai wadah Okonomiyaki. Seperti apa cara mengatur lebar Okonomiyaki agar selebar sterofom burger ? Caranya mudah, sekarang juga pepetkan ketegah wajan atau dengan kata lain ratakan pinggir Okonomiyaki yang sedang anda buat.
  3. Lalu taburi Okonomiyaki sedikit tepung terigu agar tidak berantakan saat membaliknya Tunggu hingga bagian bawah adonan cukup matang lalu balik dengan menggunakan 1 sodet. Jadi pas nuang adonan ke wajan jangan langsung dibalik agar hasilnya tidak patah berantakan. Diamkan lagi sebentar, terus balik lagi. Jadi caranya mudah sama kayak proses dadar telur.
  4. Sesudah dibolak-balik dan warna kecoklatan tua maka tanda Okonomiyaki sudah matang. Letakkan Okonomiyaki dalam Sterofom burger yang sudah dialasi kertas minyak
  5. Semprot Saus Okonomiyaki. Tambahkan mayones bila suka, bentuk motif garis-garis atau ZIG ZAG menggunakan sumpit agar terlihat cantik menggugah selera makan.
  6. Beri taburan katsuobushi dan aonori alias Nori bubuk sebagai hiasan sekaligus sebagai bumbu penambah kelezatan Okonomiyaki.

Selesailah resep makanan Jepang Okonomiyaki ala website resep masakan yang mana resep ini sudah biasa digunakan untuk jualan Okonomiyaki.. Sisa adonan diatas masih bisa dipakai untuk membuat 1 pc Okonomiyaki atau bisa juga untuk membuat Takoyaki, itulah sebabnya tips mengapa diawal buat Okonomiyaki atau Pizza Jepang ini kita menggunakan wadah yang berbeda yang berbeda, bukan dengan cara kol dituang ke seluruh adonan di gelas ukur.

Tips Memasak Okonomiyaki

Sewaktu digoreng, okonomiyaki sebaiknya tidak ditekan-tekan karena udara yang berada di dalam okonomiyaki akan terdesak keluar dan hasil gorengan menjadi keras. Dengan demikian dijamin anda sukses mempraktekkan resep Okonomiyaki sederhana yang lezat.

Resep Saus Okonomiyaki
www.bonitoflakestempeh.com selaku website resmi Syahidah Toko menjual Saus Okonomiyaki halal, beli minimal 1 jerigen Rp ....,- dengan isi sekitar 6 liter ( 6 kg ). Saos Okonomiyaki ini sama dengan Saus Takoyaki. Ongkos kirim total 7 kg per 1 jerigen Saos Okonomiyaki sudah termasuk berat jerigen dan kardus. Saos ini cocok untuk mempraktekkan resep Okonomiyaki sederhana untuk bisnis okonomiyaki.

Dapatkan bahan-bahan Okonomiyaki klik www.bonitoflakestempeh.com
READ MORE - Resep Okonomiyaki Sederhana Jepang

Resep Masakan Daging Sapi Lada Hitam

Resep Masakan Daging Sapi
relish.com
Dear all... Adakah diantara anda yang mengeluh karena temperatur darah rendah? Resep Masakan Daging Sapi Lada Hitam ini mudah-mudahan bisa menghentikan keluhan anda insya Alloh. Kenapa? Jawab: Sebenarnya anda harus bersyukur looh, karena darah rendah anda tidak menghalangi anda untuk menikmati banyak masakan lezat, termasuk olahan ikan laut dan daging sapi.

Resep Masakan Daging Sapi Bumbu Lada Hitam. 

Bahan-bahan:

  • 500 gram daging sapi segar
  • 3 siung bawang putih , kupas, potong tipis
  • 1 buah bawang bombay , kupas, potong tipis
  • 2 helai kacang panjang, cuci, potong-potong 3 cm.
  • 1 sdm lada hitam bubuk
  • 2 sdm saus tiram
  • 3 sdm kecap kental manis kualitas istimewa
  • garam dan gula pasir secukupnya, gula pasir bisa diganti gula jawa merah
  • air secukupnya

Cara memasak daging sapi :

  1. Siapkan panci presto , lalu presto daging sapi hingga empuk . Presto bisa diganti dengan menggunakan panci biasa, rebus hingga daging empuk , angkat , sisihkan .
  2. Siapkan wajan , tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum, masukan kacang panjang, daging , aduk aduk.
  3. Tambahkan bumbu saos tiram , lada hitam , garam dan gula hingga mencapai rasa yang pas , beri sedikit air , aduk aduk , hingga bawang bombay layu , angkat .
  4. Selesai.

Untuk anda yang keturunan darah rendah jangan ragu untuk menyajikan menu masakan berbahan daging sapi. 

Simak kandungan gizi daging sapi serta manfaatnya:

1. Zat Besi

Daging sapi mengandung zat besi yang sangat tinggi untuk meningkatkan metabolisme dalam tubuh, mempengaruhi semangat belajar anak, juga bisa meningkatkan kekebalan tubuh dengan ijin Alloh . Kekurangan zat besi akan menyebabkan anemia sehingga tubuh menjadi lesu.

2. Protein

Masaklah daging sapi pakai resep ini, protein yang terkandung dalam daging bisa membantu perkembangan otak pada anak. Selain itu protein juga bisa membantu tubuh membentuk jaringan baru pada otot-otot.

3. Selenium

Resep lezat dengan bumbu lada hitam ini membantu anak anda mendapatkan Selenium yang sangat dibutuhkan untuk membentuk zat antioksidan, meningkatkan imunitas anak.

4. Seng atau Zinc

Zat seng juga terdapat pada daging sapi. Zat ini memiliki fungsi untuk meningkatkan metabolisme dan fungsi kekebalan tubuh. Kekurangan zat seng bisa menyebabkan gangguan pada pengembangan fungsi reproduksi laki-laki dan pembentukan sperma serta mengganggu fungsi kekebalan tubuh.


Cobain ya.... resep selezat ini jangan dilewatkan, untuk resep daging sapi selain bumbu lada hitam insya Alloh akan saya posting nanti, kebetulan keluarga saya suka masakan daging bumbu kecap.
READ MORE - Resep Masakan Daging Sapi Lada Hitam

Resep Masakan Semur Sapi

Resep Masakan Sapi
by simplyrecipes.com
Daging Sapi dimasak dengan cara apapun selalu enak bikin mau nambah nasi lagi. Ibu-ibu wanita karir tidak perlu bingung dalam memasak. Ibu-ibu bisa memasak dengan resep yang sederhana, tidak memerlukan banyak waktu sekaligus enak. Silakan coba resep masakan semur daging sapi lezat ini. Resep ini resep masakan sangat sederhana. Pembuatannya mudah,bisa dilakukan ibu-ibu wanita karir jika memiliki waktu luang. Seperti biasa anda perlu mengecek apakah semua bahan sudah tersedia di dapur anda.

Resep Semur Daging

Pakai Daging Sapi

Bahan-bahan resep masakan Semur Daging Sapi:

500 g Daging Sapi, potong-potong kecil dengan bentuk suka-suka anda

3 buah Kentang, potong dadu agak besar
2 buah wortel potong agak besar
7 siung Bawang Putih
12 siung Bawang Merah

 Cabe Merah, buang bijinya

2 buah Tomat, potong-potong besar

Jahe secukupnya, memarkan

3 lembar Daun Salam
3 sendok sayur Minyak untuk menumis
Air secukupnya
Kecap Manis bercita rasa lezat kesukaan anda
Gula merah jawa secukupnya, dicampur gula pasir sedikit agar rasa lebih kuat mantap
Garam

Cara membuat / prosedur Resep masakan Semur Daging Sapi :


  1. Tumbuk halus bawang merah, bawang putih, cabe merah.
  2. Masukkan minyak dalam wajan.
  3. Tumis bumbu halus, tambahkan daun salam, jahe. Aduk-aduk, tumis hingga harum.
  4. Masukkan daging sapi, lanjutkan tumis hingga daging sapi berubah warna.
  5. Masukkan kentang, tumis kembali hingga bumbu tercampur rata, masukkan air hingga merendam daging dan kentang.
  6. Tambahkan kecap manis, gula merah, gula pasir, garam, kayu manis bubuk, dan lada secukupnya. Tutup wajan, kecilkan api.
  7. Masak hingga air meresap sampai daging empuk.
  8. Hidangkan bersama nasi dan sayur.
Mudah kan? Silakan dicoba resepnya ya, sekian dulu cara membuat Semur Daging kaya gizi. Semoga keluarga anda menyukai resep masakan semur daging sapi. Jika anda lebih suka resep sayur silakan anda dapat coba resep-resep sayur di site ini, gratis. terima kasih.

Nah, buat anda ibu-ibu rumah tangga ayo ikutan Lomba Foto Masakan Klik disini
READ MORE - Resep Masakan Semur Sapi