Silakan Resep dipraktekkan untuk keluarga atau usaha. Cicipi dulu sebelum diangkat dari kompor barangkali kurang asin.

Maknyess.... Resep Puding Susu Vla Cokelat


Resep Puding Cokelat


Puding Susu Vla Cokelat ??.... Mau...he he... Puding hidangan dingin nan lezat, yaitu dessert yang biasa disajikan perjamuan makan ini bertekstur lembut dan manis. Disamping itu puding juga menyehatkan (insya Alloh) karena mengandung serat tinggi. Bikin puding yuuk... nama bahan-bahan-bahannya mungkin agak-agak aneh karena barangkali jarang kita dengar apalagi bagi yang belum pernah bikin kue. Tapi jangan kawatir, sebenarnya bahan-bahan ini dapat dengan mudah anda beli ditoko bahan kue dikota anda. 

Cara Membuat Puding Coklat

Bahan-bahan 
Puding Susu: 
950 ml susu cair tawar. 
3 bungkus agar-agar bubuk warna putih 
125 gram gula pasir 
150 gram white cooking chocolate, tim hingga meleleh 
125 ml air fruit cocktail 
4 butir putih telur, kocok hingga kaku 
350 gram fruit cocktail kaleng, sisihkan airnya. 
6 buah ceri merah, potong kecil 
6 buah ceri hijau, potong kecil 

Cara membuat Puding Susu Vla Cokelat silakan ikuti satu demi satu gak usah terburu-buru yaah agar berhasil bikinnya: 
  • Campur susu, agar-agar, gula pasir, white cooking chocolate, air fruit cocktail, lalu rebus dengan api sedang sambil diaduk hingga mendidih. Angkat, diamkan sampai hangat suam-suam kuku sambil sesekali diaduk.
  • Tuang puding dalan kocokan telur sambil dikocok dengan mixer kecepatan rendah sampai rata dan lembut. Setelah itu masukkan fruit cocktail dan ceri, lalu aduk lagi sampai rata. Tuang dalam loyang puding, bekukan.
  • Keluarkan puding dari loyang. Sajikan dengan vla coklat. 
Cara membuat vla coklat 
Bahan: 
2 butir kuning telur 
2 sdm gula pasir 
450 ml susu cair coklat 
125 gram dark cooking chocolate 
2 sdm tepung maizena, larutkan dengan 2 sdm air 
2 sdt pasta coklat 

Cara membuat: 
Campur kuning telur, gula pasir, kocok lepas pakai pengocok telur. Rebus susu, dark cooking chocolate dengan api sedang, aduk hingga coklat meleleh. Ambil 1 sendok sayur rebusan susu, masukkan kedalam kocokan telur, aduk rata. 
Masukkan kocokan telur kedalam rebusan susu sambil diaduk hingga mendidih. beri larutan maizena, pasta coklat, aduk rata. Selesai, sajikan bersama puding yang tadi kita buat. 

Kita bisa membuat sendiri fruit cocktail looh.... yakni dengan merebus 450 ml air, campurkan dengan 250 gram gula pasir, lalu didihkan. Masukkan potongan buah nanas, pepaya, dan sari kelapa. Didihkan saja maka jadilah fruit cocktail. Demikianlah Resep Puding Susu Vla Cokelat. 

Nah, buat yang suka makanan panas sebaiknya intip Resep Srikaya Kelapa Muda kaya gizi.