Silakan Resep dipraktekkan untuk keluarga atau usaha. Cicipi dulu sebelum diangkat dari kompor barangkali kurang asin.

Resep Lumpia Sayur Gurih

Resep Lumpia Sayur

Resep Lumpia sayur gurih. Waow, Lumpia goreng biasa kita beli dipasar dibakul gorengan dipinggir jalan. Sesekali jika anda ingin membuat Lumpia sendiri, silakan catat resep ini. Resep lumpia Sayur ini bisa anda praktekkan untuk camilan keluarga ataupun hidangan pertemuan arisan, boleh juga untuk usaha dan lain-lain. Lumpia lezat ini kita bisa mengisinya dengan daging , sayur wortel , jagung manis, telur dicampur menjadi satu. Buat anda yang suka jamur tiram ( jamur warna putih ) anda bisa menjadikannya sebagai isian pengganti daging. Di sini Resep masakan memberikan resep cara membuat kulit lumpia karena mungkin Anda tidak tahu toko mana yang jual kulit lumpia. Untuk anda yang rumah dekat pasar bisa membeli Kulit Lumpia dipasar.

Resep Lumpia Sayur Goreng

Bahan-bahan Lumpia
12 lembar kulit lumpia
1 sendok makan tepung terigu dicampur, diaduk dengan 1 sendok makan air , ini nanti untuk lem atau perekat ketika kita membentuk Lumpia.
Minyak untuk menggoreng.

Bahan Isi Lumpia :
40 gram daging sapi atau daging ayam suka-suka anda
40 gram wortel iris korek api
40 gram jagung manis sisir
2 telur kocok
2 siung bawang putih cincang halus
1/2 sdt kecap ikan
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica
1/4 sendok teh gula
1 batang daun bawang iris halus agar resep lumpia sayur lebih maknyus
1 sendok makan minyak untuk menumis.

Prosedur pembuatan Lumpia Sayur 
1 . Cara masak Isi : tumis bawang putih sampai harum . Masukkan daging sapi atau daging ayam. Aduk sampai berubah warna . Sisihkan di pinggir wajan . Tambahkan telur dan aduk .
2 . Masukkan irisan wortel, jagung manis . Aduk sampai layu . Tambahkan kecap ikan , garam, merica , dan gula . Masak sampai meresap . Tambahkan daun bawang . Aduk rata . Matikan api . Sekarang isian siap untuk digunakan .
3 . Ambil selembar kulit lumpia . Beri isinya . Lipat, gulung . Lau direkatkan pakai lem yang tadi sudah kita buat, agar isi tidak tumpah ketika Lumpia kita goreng.
4 . Panaskan wajan dengan api sedang. Goreng Lumpia goreng diminyak yang banyak, sesekali bolak balik lumpia sampai kulit lumpia berubah warna menjadi kecoklatan .
5 . Selesai.

Kita bisa makan begitu saja atau bisa juga dimakan bersama saos. 

Cara membuat saus 
Siapkan, aduk :
100 gram mayones
1 sendok makan saus pedas
1 sendok teh air lemon

Oh ya, hampir lupa , membuat kulit lumpia , gunakan hanya putih telur . Kuning telur dapat dibuat untuk isi lumpia .
Caranya: campurkan 150 gram terigu , 400 ml air , 2 putih telur , 2 sdm minyak goreng , 1/4 sendok teh garam , aduk rata. 
Gunakan wajan anti lengket untuk menggoreng , gunakan sendok kayu . Wajan ditetesi sedikit minyak saja , kemudian goreng lumpia sesendok demi sesendok 
Untuk bikinan kulit kedua maka wajan tidak harus diolesi minyak sebab wajan tidak lagi lengket.
Resep Kulit Lumpia

Selamat mencoba Resep Lumpia Sayur Gurih ! Untuk resep selanjutnya maka resep masakan akan menyajikan Resep sate Telur Puyuh gurih